Siapa yang tidak kenal dengan Jerome Polin? Mahasiswa Indonesia yang mendapat beasiswa di Jepang ini memiliki usaha bisnis yang dinamai Menantea. Jerome Polin sendiri adalah mahasiswa sekaligus YouTuber yang telah memiliki subscriber 8,66 Juta di kanal YouTube Nihongo Mantappu (data tanggal 23-12-2021).
Mengenal tentang Menantea, Menantea sendiri baru resmi buka toko pada 10 April 2021 dan sudah memiliki media sosial resmi lewat akun Instagram @menantea.toko.
Menantea mempunyai banyak varian minuman teh untuk Neteazen. Menu-menu minuman teh tersebut terbagi menjadi beberapa kelompok menu.
Ada kelompok menu Milk Tea, Pure Tea Series, Fruit Tea Series, Signature Series dan Irrational Series. Menu yang paling laris adalah Mantappu Tea dan MatemaTeaka dari kelompok menu Signature Series.
Tak hanya menu teh, Menantea juga menyediakan cemilan atau jajan-jajan untuk teman minum teh yaitu Potata Fries dan Potato and Chicken Popcorn.
Untuk harganya minumannya sendiri sekitar Rp15.000 hingga Rp28.000 dan untuk jajan ringan berkisar Rp25.000.
Menantea sendiri sudah terdaftar di GrabFood dan GoFood, sehingga kalian tidak perlu keluar rumah untuk beli jajanan ini.
REFERENSI:
1. Instagram resmi @menantea.toko
2. Nihongo Mantappu di YouTube
Komentar
Posting Komentar